Terkait dengan adanya program pengisian Elektronik Sistem Manajemen Strategis (e-SMS) yang berbasis aplikasi dalam Dashboard yang di gagas oleh Kementerian Agama Republik Indonesia, maka IAIN Bukittinggi melaksanakan kegiatan pendampingan untuk pengisian aplikasi Dashboard e-SMS itu.
Kegiatan pendampingan itu dilaksanakan di kampus II IAIN Bukittinggi dari tanggal 22-26 Februari 2021 dan di buka oleh Wakil Rektor II Dr Novi Hendri M.Ag. Kegiatan tersebut diikuti oleh admin dan staff operator Dashboard e-SMS pada masing-masing unit kerja di tingkat Institut, Fakultas, Biro, Lembaga dan Pusat serta unit-unit kerja di Lingkungan IAIN Bukittinggi.
Kegiatan ini difasilitasi oleh tim Teknologi Informasi dan Pangkalan Data (TIPD) IAIN Bukittinggi dengan fasiliator Haris Sandra S.Kom dan Tommy Arswendo S.Kom. Menurut Haris Sandra Elektronik Strategik Management System (e-SMS) ini merupakan upaya bagi PTKIN dalam meningkatkan taat kelola menuju Good University Governance (GUG), sehingga aplikasi ini dapat menggerakkan PTKIN mewujudkan governance, teaching, research dan global Institusi”, ujar.
Program e-SMS ini pada dasarnya menghendaki adanya keterisian data dari berbagai komponen diantaranya adalah komponen pengajaran, fasilitas sumber daya dan supporting staff. Di samping itu juga diharapkan adanya keterisian data kepemimpinan, manajemen dan tata kelola. Tak kalah penting juga untuk mendapatkan data penelitian, publikasi, pengabdian pada masyarakat dan kerjasama.
Dari pihak LP2M IAIN Bukittinggi kegiatan tersebut diikuti oleh Herlinda S.Kom sebagai pejabat fungsional komputer, Fajri Ahmad M.Sos dan Asrul Harahap M.Sos staff LP2M
Terkait dengan adanya beberapa orang yang mengikuti kegiatan terserbut dari LP2M IAIN Bukiitinggi, maka Dr Afrinaldi MA sebagai ketua LP2M IAIN Bukitinggi berharap supaya kegiatan tersebut bisa diaplikasikan untuk kemajuan dan terkelolanya data terutama data yang berkaitan dengan LP2M. Kegiatan ini sangat bermanfaat untuk kepentingan terjaminnya dan terkelolanya data dari sebuah institusi. Oleh sebab itu, program e-SMS harus dilaksanakan sebaik-baiknya.